Jumat, 18 Mei 2012

Sakit Gigi????


**Sakit gigi Yang Menyiksa**

     Gangguan pada gigi biasanya kan menimbulkan rasa sakit yang luar biasa, meskipun kadang akan hilang dengan sendiirinya.dan akan kembali pada saat-saat tertentu.Dan yang paling menyebalkan pada saat gangguan itu datang.
     Untuk menyembuhkannya biasanya kita akan ke dokter, namun ada baiknya jika kita dapat mengurangi rasa sakit sebelum ditangani oleh dokter, meskipun sifatnya hanya sementara.
   

 Ada beberapa cara sederhana yang dapat kita lakukan dengan menggunakan bahan-bahan yang tersedia dirumah kita.antara lain:

1. Bawang Putih.
        Hasil penelitian para ahli yanh ditulis oleh Jude C Todd dalam bukunya yang berjudul " Jdudes Herbal Home Remedies " diketahui bahwa bawang putih bisa mengobati sakit gigi ataupun gigi yang berlubang karena mengandung senyawa antiseptik.
     Caranya : ambil satu siung bawang putih diletakkan pada gigi yang sakit selama 5 menit , lalu keluarkan dan cuci mulut dengan air hangat. memang akan terasa sakit pada saat proses ini namun hanya bersifat sementara sebelum kandungan zat bekerja dalam syaraf.

2. Cabai Rawit
     Cabai itu pedas, mana mungkin mana mungkin bisa mengurangi rasa sakit?.Hasil penelitian menyebutkan bahwa cabai rawit mengandung senyawa capsaicin yang dapat berfungsi sebagai pereda rasa sakit.
Caranya: larutkan cabai rawit kedalam air panas, celupkan kapas, peras sedikit dan letakkan di gigi yang sakit.

3. Minyak Cengkih
    Dari hasil sebuah penelitian dan studi yang ditulis dalam Journal of dentistry pada tahun 2006. Menemukan bahwa minyak cengkeh dapat meredakan sakit gigi.
Caranya : ambil 2-3 tetes minyak cengkeh ke kapas lalu gosokkan kegigi yang sakit. Jika menggunakan cengkeh sebaiknya dibasahi dengan air liur terlebih dulu sebelu diletakkan ke gigi yang sakit dengan cara pelan-pelan.

4. Teh
    Dalam buku “ Prescriptions for Herbal Healing” karangan Phyllis A Ballch di jelaskan juga bahwa Teh juga bias digunakan untuk mmengatasi sakit gigi. Karena the hangat mampu menghilang kan bakteri  di mulut dan mengurangi rasa sakit, sedangkan kantong teh hangat bias ditempatkan digusi gigi yang sakit untuk membantu menghentikan peradangan. Tapi sebaiknya tidak menggunakan gula dalam membuat teh hangat.
Selamat mencoba





Sumber : Diambil dari majalah : SELARAS “



Tidak ada komentar:

Posting Komentar